Rapat Pengurus 14 Maret 2020

NOTULEN RAPAT

Hari / Tanggal       : Sabtu, 14 Maret 2020
Pukul                       : 12.30-14.15
Tempat                  : Mahatani Panduraya Cafe
Peserta                  : Deni 94, Wisma 97, Martha 98, Tajur 94, Abud 91, Riki 96, Yanti 94, Maya 94, Trie 85, Gofar 90, Lucke 95
Acara                       : Pembahasan
Tentang :

  1. Pengukuhan Pengurus IKALIN IPB  Periode 2020 – 2022
  2. Laporan Kegiatan Baksos Donor Darah IKALIN IPB
  3. Pembahasan tentang Koperasi IKALIN IPB
  4. Perencanaan Kegiatan Program Kerja IKALIN IPB
  5. Perencanaan untuk memiliki sekretariat IKALIN IPB

Keputusan :

  1. Telah ditetapkan Pengurus IKALIN IPB Periode 2020 – 2022 dengan struktur yang akan diinformasikan di website IKALIN IPB.
  2. Kegiatan Baksos Donor Darah IKALIN IPB
  3. Untuk kegiatan perdana telah dilaksanakan pada Hari Sabtu, Tgl 14 Maret 2020, diikuti oleh 18 Peserta, bertempat di PMI yang beralamat di Pandu Raya, Bogor.
  4. Kegiatan Donor Darah IKALIN IPB ini akan dijadikan kegiatan rutin setiap 3 Bulan Sekali.
  5. Kegiatan Rapat Pengurus IKALIN IPB untuk selanjutnya juga akan dilaksanakan berbarengan dengan Momen Kegiatan Donor Darah ini, yaitu waktunya setelah kegiatan donor darah IKALIN IPB.
  6. Koperasi IKALIN IPB
  7. Membentuk Koperasi IKALIN IPB yang cikalnya berasal dari Pra Koperasi INF, dan untuk pembahasannya masih memerlukan waktu khusus untuk memilih pengurusnya.
  8. Untuk sementara angota pra Koperasi INF yang anggotanya 15 orang, kini sudah bertambah menjadi 23 orang.
  9. Wacana untuk menjadikan Koperasi IKALIN IPB sebagai wadah untuk membantu biaya operasional kepengurusan IKALIN IPB, sehingga diperlukan keseriusan pembahasan secara detil terkait dengan koperasi IKALIN IPB ini.
  10. Perencanaan Kegiatan IKALIN IPB
  11. Program Beasiswa untuk Mahasiswa tingkat 1 Informatika IPB
  12. Bantuan untuk anggota IKALIN IPB yang terkena musibah atau yang memerlukan bantuan.
  13. Kegiatan Baksos selama Ramadhan misalnya berbuka puasa Bersama yatim, pembagian takjil, dll
  14. Rencana untuk mengaktifkan kegiatan olahraga anggota.
  15. Rencana memiliki kantor sekretariat sebagai tempat khusus yang akan dipakai oleh Pengurus IKALIN IPB untuk berkumpul, rapat dll

Notulis,

Wisma

Leave a Reply